Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran : Pas Segarnya dan Sejuknya, Langsung Pingin Nyebur

Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran

Karogaul.com - Wisata air atau pemandian tentunya tidak kalah menarik dibandingkan dengan jenis wisata lainnya. Ada banyak tempat wisata air di Simalungun salah satunya adalah Pemandian Alam Sejuk (PAS).

Bagi pengunjung yang ingin berlibur dan bermain air, mungkin Pemandian Alam Sejuk ini bisa menjadi referensi menghabiskan waktu liburan bersama kerabat maupun keluarga.

Lokasi Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran.


Pemandian Alam Sejuk (PAS) terletak di Desa/Nagori Mariah Jambi Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Lokasi ini berjarak kurang lebih 13 km dari kota Pematang Siantar, untuk menuju lokasi PAS ditempuh dengan perjalanan kurang lebih setengah jam saja dari kota siantar.

Akses ke sini tidak begitu mulus. Tapi masih bisa dilalui dengan sepeda motor jenis apapun.

Bagi wisatawan yang berasal dari pusat Kota Medan yang tertarik mengunjungi lokasi wisata tersebut, akan melakukan perjalanan darat lebih kurang tiga jam dengan jarak tempuh 127 kilometer.

Tiket Masuk Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran.

Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran
sc.instagram/@andri_yandiz

Untuk masuk ke lokasi PAS saat hari biasa hanya dengan merogo kantong untuk membayar retribusi dan parkir sebesar Rp 10.000 per sepeda motor dan Rp20.000 per mobil.

Harga tersebut tidak terlalu mahal karena dihitung per unit mobil atau sepeda motor bukan per kepala.

Daya Tarik Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran.


sc.instagram/@hanafi_indako

Lokasi PAS ini berada di lokasi yang alami, pepohonan yang hijau disekitarnya sangat asri dan menghasilkan udara yang sangat bersih. Suara riuh kicauan burung-burung yang beterbangan kesana-kemari diantara pepohonan dengan suaranya yang merdu semakin menambah suasana khas yang alami. Sehingga bisa memberikan kesegaran ketika menghirupnya sampai ke rongga-rongga pernafasan. Disamping itu, yang tidak kalah menarik adalah aliran air yang mengaliri pemandian ini bersumber langsung dari mata air sehingga terlihat jernih dan tentu saja bersih, walaupun banyaknya orang yang mandi.

Aliran air PAS sangat bersih dan jernih karena bersumber dari mata air, pengelolaan PAS dan warga sekitar juga berpartisipasi mengelola aliran air di tempat pemandian ini. Lokasi wisata di kawasan ini merupakan konservasi sumber air, sehingga dikelola warga setempat dengan baik. Bagi yang ingin mandi-mandi, bisa langsung nyebur ke aliran air jernih di sana. Namun, untuk anak-anak, ada tempat yang dipersiapkan khusus. Pemandian ini cukup luas dengan berbagai tingkat kedalaman air mulai dari tinggi hingga rendah.

Pemandian Alam Sejuk dan Bersih


Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran
sc.instagram/@bobywrn

Selain aliran air yang bersih dan bersumber dari mata air, pengelolaan PAS juga sudah baik. Warga sekitar juga berpartisipasi mengelola aliran air di tempat pemandian ini. Lokasi wisata di kawasan ini merupakan konservasi sumber air, sehingga dikelola warga setempat dengan baik. PAS sangat cocok dijadikan destinasi wisata keluarga. Nah, bagi yang ingin mandi-mandi, bisa langsung nyebur ke aliran air jernih di sana. Namun, untuk anak-anak, ada tempat yang dipersiapkan khusus.

Tempat Rekreasi Keluarga

Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran
sc.instagram/@02cloud

Wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata pemandian Alam Sejuk ini bersama keluarga, bisa menikmati pesona yang ada dari gubuk-gubuk tempat istirahat yang memang khusus disiapkan pihak pengelola bagi wisatawan. Jadi, sembari bercengkerama dengan teman dan keluarga, anda bisa sambil menikmati pemandangan dan menghirup udara segar di sekitar pemandian. Di jamin deh, anda dan keluarga akan betah berlama-lama di sana.

Memanjakan mata dengan pemandangan air yang jernih, sehingga menampakkan dasar kolam berupa batu dan pasir. Bagi kalian yang tidak ingin repot membawa makanan tapi bingung mau makan apa. Tidak perlu khawatir, PAS telah menyediakan warung makan dan minum serta tempat yang nyaman untuk kita menikmati kolam renang bersama keluarga

Fasilitas Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran.



Tempat wisata PAS ini memiliki banyak fasilitas yang bisa anda dapatkan. Selain parkir yang cukup luas dan teduh, gubuk-gubuk tempat istirahat yang nyaman, tempat untuk pemandian yang segar, sampai wahana permainan anak water play. Bagi yang senang dengan olahraga untuk menguji adrenalin, bisa bermain flying fox yang dipandu langsung oleh pemandu profesional.

Tak hanya itu, pengunjung yang hobi memancing, juga dapat menyalurkan hasratnya di lokasi wisata pemandian ini.

Saat memasuki musim liburan, Pemandian Alam ini akan di penuhi oleh banyaknya wisatawan yang datang, dimana pengunjung bisa melakukan banyak hal di lokasi wisata ini mulai dari bermain air, berenang, rekreasi atau sekedar berswafoto di alam yang indah mempesona.

Nah itulah informasi singkat tentang Wisata Pemandian Alam Sejuk PAS Timuran Simalungun. Segera rencanakan liburan ke sini dan rayakan kebersamaan yang hangat bersama keluarga atau bersama pasangan anda. Selamat berlibur!